Besi kern yang dipergunakan untuk transformator dapat berbentuk huruf E dan I serta ada yang berbentuk lainya.Agar lebih jelas perhatikan gambar kern dibawah ini.
Kedua macam lembaran kern ini merupakan pasangan yang akan membentuk teras besi transformator.Teras besi akan trbentuk bila puluhan lembaran kern kedua jenis ini ditumpukan.Setelah gulungan kawat email primer dan gulungan kawat email sekunder digulung pada rangka gulungan (koker) maka bagian tengah lembaran besi kern yang berbentuk huruf E dimasukan keruang kosong untuk kern pada koker tersebut.gambar koker
Cara memasukanya harus dilakukan dengan teratur dan baik susunan lembaran kernya.Sesudah lembaran besi kern huruf E terisi penuh dan padat sekali di ruangan koker tersebut,maka selanjutnya di sisipkan lembaran besi kern huruf I sampai tiada celah kosong,Kemudian di uji apakah terjadi hubungan singkat antara gulungan primer dengan gulungan sekunder dan antara kedua kumparan tersebut dengan teras besi (kern)?Hasil pengujian tersebut di atas menunjukan hasil yang baik jika tidak terjadi hubungan singkat antara kumparan dengan besi kern,maupun antara kumparan primer dengan kumparan sekunder.jika hasil pengujian tersebut ternyata terjadi hubungan singkat maka harus diperbaiki sampai tidak terjadi hubungan singkat dan selanjutnya dapat dites dengan pemberian tegangan pada gulungan primernya .
Suatu transformator tenaga dapat digolongkan rusak jika:
a)Gulungan primer berhubungan singkat dengan gulungan sekunder.
b)Gulungan primer berhubungan singkat dengan teras besi transformator,sehingga aliran listrik bocor ke teras besi tersebut.
c)fuse pengamanya sering putus bila gulungan primer diberi tegangan listrik PLN yang sesuai,padahal gulungan sekunder tidak diberi beban.
d)Gulungan primer menunjukan perlawanan yang kecil sekali bila diukur dengan ohmmeter misalnya 0,5 ohm saja sehingga tidak sesuai dengan yang seharusnya.
Bentuk besi kern lainya seperti gambar dibawah ini:
3 komentar:
mas klu beli koker dan kern trafo daerah malang & surabaya yg melayani pembelian on line di toko apa?
mas klu beli koker dan kern trafo daerah malang & surabaya yg melayani pembelian on line di toko apa?
saya butuh koker seukuran trafo OT 240 sebanyak 100 pcs,mohon bantuannya
Posting Komentar